Langsung ke konten utama

Postingan

Unggulan

Sejarah Kampung Tolaki di Pulau Wawonii

A.       Asal Usul Penduduk Wungkolo (Kampung Tolaki) §   Pemukiman Muara (1897-1902 M) Pada tahun 1897 Masehi, rombongan dua orang bersaudara dari Kulisusu datang ke Pulau Wawonii. Kedua orang itu bernama Laode Gola dan Laode Maisara. Laode Gola bersama istri dan anaknya bertolak dari Kulisusu menuju pantai Wawonii bagian Tenggara tepatnya di pantai Solongko. [1] Sedangkan Laode Maisara dan keluarganya datang bermukim di Muara. [2] Laode Maisara memiliki dua orang Putra yaitu Lapuru dan Larengga, namun putranya Larengga bersama istri dan anaknya pindah ke Sangi-Sangi (Laonti) dan bermukim disana. Lapuru memiliki tiga orang anak yaitu Tanggasa, Wembatu dan Labudulu. S ekitar tahun 1901,  Laode Maisara pergi mengunjungi Larengga putranya di Sangi-Sangi, tetapi disana ia jatuh sakit karena sudah usia uzur dan wafat di Sangi-Sangi (Laonti). Lapuru dan keluarganya bermukim di Muara sampai pada tahun 1902. [3] §   Pemukiman Lobota (1902-1957 M) Pada pertengahan tahun 1902 Masehi,

Postingan Terbaru

To Rete : Sejarah Pulau Wawonii